Page 33 - index
P. 33
BaB 2 | Karl Marx & Perkembangan Varietas Teori Neo-Marxian
Soviet—pelan-pelan pengaruh Marxisme Barat mulai berkembang pesat.
Setelah Perang Dunia II, kapitalisme memasuki fase perkembangan eko-
nomi yang luar biasa, terutama di Eropa Barat, dan kemunculan berbagai
gerakan pemberontakan di Hongaria, Cekoslowakia, dan Yugoslavia, itu
semua memberi kontribusi bagi kebangkitan pemikiran Marxis, bukan
hanya dalam bidang sejarah, politik, dan sosiologi, melainkan juga bidang
ekonomi, antropologi, ilsafat, dan estetika (Outhwaite [ed.], 2008: 498).
Prenada Media Group
tabel 2 teori dan Pemikiran yang sudah mati dan yang masih hidup.
Yang Sudah Mati Yang Masih Hidup
Sosialisme ilmiah Teori Marx tentang kesadaran kelas, per-
juang an kelas, dan politik
Dialektika materialisme Metode dialektika
Teologi dan fungsionalisme Teori alienasi
Teori ekonomi Marx Teori penindasan
Teori kekuatan produksi dan hubungan produksi Teori Marx tentang perubahan teknologi
Sumber: Diolah dari John Elster, Karl Marx, Marxisme-Analisis Kritis, (Jakarta: Prestasi Pustakaraya, 2000).
B. VArIetAs teorI Neo-mArxIAN
Pemikiran Karl Marx sesungguhnya tidak hanya berkutat pada per-
soalan politis-ideologis perjuangan kaum buruh, tetapi menyebar luas
(pervasive) ke dalam struktur kognisi para teoretisi sesudahnya dalam
pembentukan teori-teori ilmu pengetahuan dan teori sosial neo-Marxis.
Hampir sebagian besar ilsuf modern abad ke-20 yang berkonsentrasi
pada bidang ekonomi, politik, sosiologi dan kebudayaan sedikit banyak
dipengaruhi pemikiran Marxist (Santoso et al., 2012: 37).
Neo-Marxian sebagai suatu aliran baru merupakan bagian dari per-
kembangan pemikiran Marxis yang menolak penyempitan dan reduksi
ajaran Karl Marx oleh Engels. Para teoretisi Neo-Marxian umumnya me-
nolak pemikiran Marxis tradisional, dan juga menolak interpretasi En-
gels dan Lenin karena dianggap menghilangkan dimensi dialektika ala
Karl Marx yang dipercaya sebagai salah satu bagian inti dari pemikiran
Marxis.
Teori kritis sendiri berkembang dengan bertitik tolak dari kritik me-
21

